aku dengar engkau ingin mencampakkanku
kemana lagi aku harus pergi
aku tidak punya siapa-siapa disini
aku bingung
satu tahun aku menghangatkan tapak kakimu dari dinginnya tatapan mata asing
yang memandangmu dan kasarnya jalan sepi yang harus kau tempuh
aku tidak mahal
tapi aku sanggup menghiburmu di saat engkau menangisi kampung halamanmu dalam
kesendirianmu
aku juga sanggup menahan pedih teronggok di pojok kamar di saat kau mengabaikanku ketika kau
bersukacita
aku tidak indah
tapi aku sanggup tampil membelamu di saat engkau disudutkan oleh kenyataan pahit sekelilingmu yang tidak bisa
kau ubah
dan aku sanggup berlari sekencang mungkin untuk membantumu merebut impianmu
aku bahagia
di saat engkau tertawa menggengam keberhasilanmu
dan di saat engkau tersenyum membayangkan wajah wajah yang akan kau temui sebentar lagi
aku tidak minta apa-apa,
jika engkau tidak suka lagi denganku, aku akan terima
tapi tolong bawa diriku pulang,
berikan aku kesempatan paling tidak untuk sekali lagi membuat seseorang tersenyum nyaman karena
memakai ku
No comments:
Post a Comment